Lewati ke konten utama

Standar Publikasi Konten: Anti-Pemalsuan

Konten tidak boleh menggambarkan mata uang, cek, dokumen identifikasi, atau prangko yang menimbulkan risiko pemalsuan.

Diperbarui lebih dari satu minggu yang lalu

Untuk membantu mencegah pemalsuan dan peniruan dokumen sensitif, Shutterstock menerapkan kebijakan anti-pemalsuan ini saat meninjau konten yang menggambarkan uang kertas, cek, dokumen identifikasi, prangko, atau subjek lain yang menimbulkan kekhawatiran pemalsuan.

Kebijakan Umum

Konten Komersial dan Editorial: Jika potensi pemalsuan teridentifikasi selama proses peninjauan, konten akan ditolak karena alasan Anti-Pemalsuan. Misalnya, pemindaian kartu catatan vaksinasi COVID-19 dan kartu asuransi kesehatan akan ditolak.

Uang Kertas/Uang Lembaran, Cek, dan Dokumen Identifikasi

Konten Komersial dan Editorial: Penggambaran seluruh uang kertas, cek, atau dokumen identifikasi akan ditolak karena alasan Anti-Pemalsuan. Misalnya, hasil pindaian atau foto uang kertas yang diambil dari arah depan atau sedikit miring akan ditolak.

Contohnya termasuk, tetapi tidak terbatas pada:

  • Cek pribadi

  • Cek bank

  • Cek kasir

  • Cek bersertifikat

  • Cek yang dikeluarkan pemerintah

  • Kartu identitas yang dikeluarkan pemerintah

  • SIM

  • Paspor

  • Visa

  • Kartu jaminan sosial

  • Kartu izin tinggal tetap

  • Akta kelahiran

Prangko

Konten Editorial: Pemindaian atau pengambilan foto prangko dari jarak dekat akan ditolak karena alasan Anti-Pemalsuan jika cap pos/tanda pembatalan tidak menutupi sebagian karya seni pada prangko.

Apakah pertanyaan Anda terjawab?